Mengharukan; Closing KKN Renjana IPMAFA di Desa Tunahan


JEPARA - Jum'at (13/09/24), pukul 13.00 WIB telah terselenggara penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Renjana IPMAFA di Desa Tunahan, Kabupaten Jepara yang berlangsung dengan khidmat. Acara ini dihadiri oleh masyarakat, perangkat desa, tokoh agama, serta perwakilan lembaga pendidikan TK, KB, RA, MI, dan SD.


Shofiyullah, Koordinator KKN Renjana IPMAFA, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat atas dukungan, bantuan, dan kerjasama dari masyarakat sehingga pelaksanaan KKN bisa berjalan dengan lancar.


Dosen Pembimbing Lapangan, Ibu Siti Asiyah, M.Sos., juga menyampaikan apresiasi atas keterbukaan masyarakat Desa Tunahan. Beliau menekankan bahwa Desa Tunahan tidak hanya sebagai tempat pengabdian, tetapi juga sebagai wadah belajar berharga bagi mahasiswa.


"Interaksi dengan masyarakat di sini memberikan pengalaman yang tidak akan dilupakan oleh mahasiswa kami. Dan kami sangat menghargai kerja sama yang baik antara mahasiswa dan seluruh elemen masyarakat. Semoga apa yang telah kami lakukan dapat bermanfaat dan Desa Tunahan terus maju, ungkap Bu Asiyah.


Beliau juga berharap silaturahmi antara mahasiswa IPMAFA dan masyarakat desa dapat terus terjalin di masa mendatang.


"Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa kami untuk belajar dan mengabdi di desa ini, imbuhnya.


Begitu pula, Bapak Suwanto yang mewakili kepala Desa Tunahan, turut mengapresiasi dan berterima kasih atas kontribusi aktif mahasiswa KKN IPMAFA dalam berbagai kegiatan sosial dan pengembangan  masyarakat.


“Saya sangat senang melihat keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan sosial di desa ini,” tuturnya.


Di puncak acara, mahasiswa KKN Renjana IPMAFA memberikan kenang-kenangan berupa jam kayu ukir khas Jepara yang menjadi simbol Kabupaten Jepara sebagai Kota Ukir. Selain itu, tamu undangan juga mendapat souvenir berupa gelas mug berlogo KKN Renjana IPMAFA sebagai kenang-kenangan.




Lebih lanjut, tim KKN Renjana berharap, meskipun program pengabdian KKN telah berakhir, semoga Desa Tunahan terus dapat maju dan mengembangkan segala potensinya seperti yang menjadi tujuan KKN yaitu pemberdayaan potensi desa. (KKN Renjana/Zky.red)

0 Komentar