IPMAFA Mulai Kuliah Tatap Muka

       IPMAFA Mulai Kuliah Tatap Muka


         15/11/2021- Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) memulai perkuliahan tatap muka mulai 15 November 2021, setelah selama pandemi COVID 19 perkuliahan mayoritas dilakukan secara daring dan terlaksananya vaksinasi tahap ke 2 bagi seluruh Civitas Akademika IPMAFA.
             Hal ini disampaikan dalam pesan WhatsApp Sekretariat Rektorat yang dikirim melalui grup komting, menyatakan bahwa telah diberlakukan Kuliah Tatap Muka di semua program studi. Dengan ketentuan Pembelajaran tatap muka dilaksanakan secara menyeluruh (penuh), dosen dan mahasiswa sudah melakukan vaksinasi Covid-19, dosen dan mahasiswa menerapkan protokol kesehatan secara ketat (cuci tangan atau hand sanitizer, cek suhu, dan memakai masker), mahasiswa tidak berkerumun di luar kelas dan meninggalkan area kampus setelah jam kuliah selesai, pelayanan perpustakaan dilakukan secara tatap muka, tetapi tidak untuk baca di tempat, dan kegiatan lain dan seluruh pelayanan akademik dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan Satgas Covid-19 IPMAFA.
            Hal tersebut juga penah disampaikan Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Wakhrodi MSI. Beliau mengatakan “Senin kemarin  saat rapat pimpinan sudah diputuskan bahwa mulai 15 November kampus kita sudah masuk 100% untuk kuliah secara luring. Sehingga ini juga berimbas pada semua aktifitas kampus termasuk kemahasiswaan, dengan adanya luring berarti kita bisa beraktifitas sebagaimana seperti sebelumnya, bedanya hanya pada persoalan protokol kesehatan. Jadi aktifitas yang selama ini terhambat karena kesempatan, terhambat pada pertemuan, itu sudah bisa dimulai dan tidak lagi mempertimbangkan soal pembatasan-pembatasan, karena pembatasan itu hanya berlaku pada persoalan pembatasan persoalan protokol kesehatan, sementara untuk aktifitas akademik dan non akademik kita bisa beraktifitas dengan kepesertaan sepenuhnya.” Dalam sambutannya pada Kongres II yang diadakan Senat Mahasiswa (SEMA) IPMAFA Jum’at (12/11/2021)
           Sebagian besar mahasiswa IPMAFA mengaku antusias dengan dimulainya kuliah tatap muka ini “Saya sebagai mahasiswi IPMAFA sangat excited menyambut adanya kuliah tatap muka/offline ini, karena sudah hampir 1,5th berkutat dengan dunia online dan sangat merindukan dunia kampus yang offline. Yaitu bisa silaturahmi dengan teman-teman kembali, belajar dengan tatap muka, bisa berkunjung ke kampus dan tentunya melaksanakan kegiatan organisasi secara offline. Hal-hal yang lama tidak bisa dirasakan secara menyeluruh, insya'allah akan bisa dirasakan kembali dengan suasana yang lebih baru lagi.” Ungkap Rikha, salah satu Mahasiswa IPMAFA.
               Sedangkan sebagian lagi mengaku merasa sedih lantaran tak lagi bisa tidur ditengah jam perkuliahan "Akhirnya sudah gak bisa tidur pas kuliah, gak bisa sambil rebahan juga. Ya meskipun kuliah daring maupun luring tetap tidur sih" Ungkap salah satu Mahasiswa IPMAFA berinisial MI.
(Dzikrina Abdillah)

0 Komentar